Dinilai Punya Manfaat Besar, Forum Data Gender Makassar Diharap Berkelanjutan

14
Jun 2024
Kategori : BERITA
Penulis : admin
Dilihat :5x
peserta penguatan data gender difasilitasi untuk praktik langsung pengisian data sektoral. jumat (14/6/2024) di Hotel Arthama Makassar.

MAKASSAR, EDUNEWS.ID – Penguatan Forum Data Gender di Kota Makassar berlangsung siang tadi, Jumat (14/6/2024) di Arthama Hotel.

Kegiatan ini diikuti sejumlah perwakilan perangkat daerah Kota Makassar yang sebelumnya telah dipastikan menjadi bagian dari tim Perencanaan dan Penganggaran yang Responsif Gender (PPRG).

Setelah sehari sebelumnya diberi pengantar tentang pentingnya bekerja dengan data, hari ini peserta diajak untuk mempratikkan langsung pengisian data sektoral.

Data terpilah yang dihasilkan nanti akan dianalisis PPRG-nya sesuai tupoksi masing masing lembaga.

Kepala Bidang Kualitas Hidup Perempuan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kota Makassar, Nanin Sudiar, mengungkapkan, Forum Data Gender terbentuk dengan adanya SK Walikota.

Ini mendorong setiap perangkat daerah berkontribusi terhadap pembangunan yang responsif gender.

“Manfaat untuk dinas lain, pertama, mereka dapat menganalisis perencanaan penganggaran yang responsif gender di SKPD masing masing. Kedua, mereka lebih aktif untuk berkontribusi langsung terhadap data gender dan anak,” tutur Nanin.

Ia menyambung, perangkat daerah juga dituntun untuk lebih memahami isu gender sesuai tupoksinya masing masing.

“Seperti Dinas Kesehatan, isu gendernya misalnya jumlah kematian ibu dan bayi, Kawasan Tanpa Rokok,” jelasnya.

Peserta perwakilan perangkat daerah yang hadir turut mendukung kegiatan ini yang dinilai cukup bermanfaat bagi masyarakat.

Ragilia Septiany (Inspektorat Kota Makassar), menyebut kegiatan ini cukup bagus.

“Ini bagus sebagai sesuatu yang baru. Selama ini pengawasan inspektorat secara umum saja (tidak menyoal responsif gender),” ujarnya.

Dirinya berharap agar Forum Data Gender ini tetap terfasilitasi sebagai mestinya.

“Mungkin ke depannya bisa lebih difasilitasi lagi, lebih baik untuk masyarakat aja sih paling,” katanya.

Di sisi lain, perwakilan Balitbangda Kota Makassar, Burhanuddin, mengapresiasi kegiatan ini yang meningkatkan skill perangkat daerah terkait data gender.

Burhanuddin berpesan agar kegiatan ini berkelanjutan dengan mempertahankan tim PPRG yang sama untuk mencapai hasil maksimal.

“Kami berharap dari kegiatan seperti ini ada operator yang tetap, berkelanjutan terus ini data. Jangan sampai berganti ganti dan data itu tidak maksimal,” tukasnya.

sumber : https://edunews.id/dp3a-makassar/dinilai-punya-manfaat-besar-forum-data-gender-makassar-diharap-berkelanjutan/

Tidak ada komentar

Tinggalkan komentar

 

three × five =